Job sepi. berikut ide usaha sampingan di masa pandemi
Bekerja dan Mencari uang untuk kebutuhan sehari - hari sudah menjadi fitrahnya manusia. Selain bekerja di perusahaan ber wirausaha atau membuka usaha sendiri menjadi pilihan banyak orang untuk memenuhi kebutuhannya, namun di masa pandemi seperti saat ini kebutuhan akan usaha sampingan menjadi tidak terhindarkan karena sumber pendapatan sebelumnya mulai tidak bisa di andalkan yang di akibatkan oleh adanya pembatasan sosial dan PPKM yang berkepanjangan. Membuka atau membuat usaha baru memenglah tidak semudah membalikan telapak tangan, perlu keahlian dan keberanian untuk memulai langkah baru, apalagi di masa sulit seperti saat ini dimana keuangan harus di perhitungkan dan di kelola sebaik mungkin agar tidak terbuang percuma. Untuk memulai usaha barupun banyak sekali pertimbangan yang harus di pikirkan, mulai dari modal, waktu dan target penjualan yang tentunya akan berbeda dengan usaha atau pekerjaan kita sebelumnya. Seperti misalkan sobat awalnya adalah fotografer wedding karena adanya pembatasan sosial sehingga acara acara yang melibatkan banyak orang di hilangkan tentu ini sangat berdampak pada pekerjaan sobat, atau sobat memiliki usaha cetak undangan tentunya dengan tidak di perbolehkannya resefsi pernikahan pesanan undangan akan sangat sepi, nah perlu untuk kita memulai bisnis baru dengan ide ide usaha baru yang tidak jauh berbeda dengan pekerjaan atau usaha kita sebelumnya.
Berikut adalah
ide usaha sampingan di masa pandemi
1. Ide usaha rumahan
Ide usaha rumahan bisa menjadi pilihan paling aman dimana kita tidak perlu lagi menyewa sebuah toko atau kios, usaha rumahan bisa dimulai dengan banyak cara baik itu membuka usaha baru atau melanjutkan usaha lama namun lokasinya yang berbeda, usaha rumahan tidak melulu tentang jualan makanan ada banyak pilihan usaha lainnya, seperti membuka studio foto dengan ruangan dan konsep minimalais, membuka jasa servis, atau jenis usaha yang tidak terdampak pandemi seperti jualan pulsa data, dll.
2. Ide usaha makanan
Ide usaha makanan bisa menjadi pilihan yang baik apalagi jika makanan yang kita jual unik dan rasanyapun enak tentu pembeli akan datang lagi untuk membeli, inilah keuntungannya jika berjualan makanan kita akan mempuanyai pelanggan tetap yang setiap hari datang untuk membeli makanan kita.
3. Ide usaha sampingan
Ide usaha sampingan bisa menjadi pilihan jika sobat masih bisa menjalankan usaha lamanya namun hasil yang di dapat tidak mencukupi kebutuhan sehari hari. Usaha sampingan tentunya akan sangat berguna kalau kalau usaha utama kita benar benar tidak bisa berjalan lagi.
Sebagai pelaku usaha yang terhimpit pandemi seperti saat ini, memiliki Ide usaha modal kecil sangat peting selain resiko yang lebih rendah modal yang terbatas juga menjadi perhatian selanjutnya untuk menentukan usaha apa yang cocok di lakukan di masa pandemi seperti saat ini, Ide usaha modal kecil juga akan memudahkan kita merealisasikan berbagai macam Ide usaha di masa pandemi.
Selain dilakukan secara ofline, ide usaha online juga bisa menjadi pilihan selanjutnya, ide usaha online sangat cocok buat sobat yang tidak memiliki modal sama sekali untuk stok barang, sobat dapat melakuakan dropsip dengan cara ini sobat tidak perlu bingung mengumpilkan modal untuk menyetok barang dan tidak ada resiko stok barang tidak terjual.
Nah itulah ide usaha sampingan di masa pandemi dan beberapa ide usaha yang bisa sobat pakai bisa juga untuk ide usaha di kampung sekalian pulang kampung dan berbisnis dan bekerja dari rumah seperti yang di anjurkan pemerintah