Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

mana yang lebih bagus. ? Pakai kamera hp atau sewa dlsr untuk foto moment

Dalam moment - moment penting seperti moment kumpul keluarga besar dari berbagai kota atau moment perpisahan kelas di sekolah, hal yang selalu di inginkan adalah foto bersama sebagai foto kenang kenangan, pemilihan menggunakan kamera hp atau lebih baik sewa dlsr mungkin jadi pertimbangan saat itu. 


lalu mana yang lebih bagus. ? Pakai  kamera hp atau sewa dlsr untuk foto moment


Buat sobat yang merasa bingung apakah harus menyewa sebuah kamera dlsr atau menggunakan kamera hp untuk digunakan saat foto moment agar foto yang dihasilkan lebih bagus. Jawabanya tergantung pengetahuan sobat tentang kamera Dlsr, karena buat sobat yang baru pertama kali memegang bahkan melihat langsung kamera dlsr dan belum tau sama sekali tentang settingan di kameranya lebih baik sobat menggunakan kamera hp saja. Alasannya adalah karena kamera dari hp saat ini sudah memiliki kualitas yang sangat bagus. Jadi sebenarnya anggapan bahwa menggunakan kamera dlsr lebih baik dari pada kamera hp itu tidak semuanya benar, karena itu tergantung dari skill yang dimiliki pengguna kameranya.


Berikut alasan mengapa lebih baik memilih kamera hp.


1. Harga lebih terjangkau
Dengan uang 2 jutaan sobat sudah dapat memiliki sebuah hp canggih dengan kualitas kamera yang dapat dikatakan sangat baik apalagi sekarang banyak hp hp yang memiliki MP sampai 100 MP. Jika dibandingkan dengan kamera dlsr dengan harga yang sama tentunya hanya memiliki kualitas kamera yang standar, untuk sebuah kamera profesional harganya bisa mencapai 10 juta ke atas.

baca juga angle kamera

2. Lebih simpel dalam pengaturan
Seperti yang kita tahu bahwa kamera yang ada di hp sebenar hanya tambahan dari fungsi hp itu sendiri, dimana fungsi hp adalah alat untuk komunikasi bukan alat khusus untuk memotret. Jadi dalam penggunaan kameranya  lebih simpel dan mudah digunakan, bandingkan dengan kamera dlsr yang tentunya difungsikan khusus untuk memotret saja maka pengaturan di dalamnya lebih rumit.


3. Memiliki jangkauan lensa lebih luas
Untuk foto landscap diperlukan jangkauan lensa yang lebih pendek untuk dapat mengambil gambar secara penuh, kamera hp dilengkapi dengan lensa wide jadi di tempat sempit sekalipun jangkauan kameranya masih bisa menangkap gambar lebih luas, bandingkan jika menggunakan kamera dlsr dengan lensa 35mm saja kadang tidak dapat mengambil objek secara keseluruhan.

baca juga teknik panning

4. Lebih ringan
Memiliki bobot yang ringan adalah salah satu keunggulan yang dimiliki hp, berbeda dengan sebuah kamera dlsr yang memiliki berat yang lumayan bahkan hp jadul yang sebesar batu bata saja kalah beratnya dibandingkan dengan kamera dlsr. Hp dengan bentuk yang kecil dan ringan mudah dibawa kemana mana berbeda dengan kamera dlsr yang memiliki bobot dan bentuk yang lumayan besar sehingga harus mengunakan tas untuk membawanya dan itu akan menambah daftar barang bawaan sobat.


5. Bisa langsung di edit
Proses edit foto saat ini menjadi kebiasaan baru dalam dunia foto terlebih foto dari hp, jika ingin memiliki foto yang maksimal dengan warna kulit putih merona, glowing dan bebas dari jerawat tidak perlu perawatan mahal cukup miliki aplikasi edit foto, wajahmu akan terlihat sempurna bak putri raja. banyak pilihan aplikasi yang dapat digunakan seperti Lightroom, Snapseed dll. Jika Memotret dengan menggunkan hp, sobat dapat mengeditnya saat itu juga tanpa harus memindahkan file ke laptop dulu yang tentunya akan lebih ribet


Nah itulah beberapa keunggulan yang dimiliki kamera hp jika di tanya mana yang lebih bagus. ? Pakai  kamera hp atau sewa dlsr untuk foto moment, jadi jika sobat ingin mendapatkan foto yang keren tidak perlu buang buang uang dengan menyewa kamera dlsr.

Namun jika tujuannya untuk belajar menggunakan kamera dlsr dan ingin serius di dunia fotografi, menyewa kamera bisa menjadi pilihan sebelum sobat dapat memiliki kamera sendiri.
Atau sobat dapat membeli kamera second dengan kulaitas yang masih baik dan tentunya memiliki harga yang lebih murah, kamera second ini juga banyak di jual di marketplace atau media sosial seperti fb dll.

Penggunaan kamera hp atau kamera dlsr tentunya memiliki keunggulannya masing masing, disini saya mencoba menjelaskan beberapa keunggulan yang dimiliki kamera hp yang tidak dimiliki kamera dlsr. Jadi untuk para pengguna hp jangan merasa minder karena banyak hasil jepretan dari kamera hp yang memiliki kualitas yang sangat baik

nah itulah yang bisa saya bagikan dari pengalaman selama menggunakan kamera hp. 
Terima kasih